Nathan Ake Gagal, Chelsea Kejar Lagi Bek Timnas Prancis Ini

Nathan Ake Gagal, Chelsea Kejar Lagi Bek Timnas Prancis Ini
Bek tengah Sevilla, Jules Kounde (c) Twitter resmi Sevilla

Bola.net - Klub Premier League, Chelsea dilaporkan mulai bergerak mencari bek tengah baru di musim panas ini. The Blues dilaporkan kembali mengejar jasa Jules Kounde dari Sevilla.

Chelsea baru saja mendatangkan Kalidou Koulibaly ke Stamford Bridge. Namun The Blues dilaporkan ingin mencari tambahan bek lagi, karena mereka ditinggal dua bek tengah di musim panas ini.

Nama Nathan Ake dikethaui menjadi bek tengah yang diinginkan Thomas Tuchel. Namun laporan terbaru yang beredar mengatakan bahwa Chelsea gagal mencapai kesepakatan dengan Manchester City untuk transfer sang bek.

Dilansir Evening Standard, Chelsea langsung bergerak cepat mencari penggantinya. The Blues dilaporkan mulai bergerak lagi mengincar Jules Kounde.

Simak situasi transfer Kounde di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Incaran Lama

Laporan itu mengklaim bahwa Chelsea sebenarnya sudah lama tertarik untuk mendatangkan Kounde.

Sejak di musim panas tahun 2021, Chelsea sudah mengincar jasa sang bek. Namun karena satu dan dua hal transfer itu tidak menjadi kenyataan.

Tuchel sendiri masih tertarik dengan bek Timnas Prancis tersebut. Sehingga ia memutuskan untuk mengejarnya lagi di musim panas ini.

2 dari 4 halaman

Mulai Nego Lagi

Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Chelsea sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa Kounde.

Mereka membuka lagi pintu komunikasi dengan Sevilla. Mereka sedang mengupayakan agar sang bek bisa pindah ke London Barat.

Sevilla sendiri dilaporkan siap berpisah dengan Kounde di musim panas ini. Namun mereka meminta bayaran sekitar 70 juta Euro untuk jasa sang bek.

3 dari 4 halaman

Ingin Pindah

Chelsea sendiri dilaporkan tidak akan kesulitan untuk mendapatkan jasa Kounde.

Sang bek dilaporkan ingin pergi dari Sevilla. Sehingga ia siap bergabung dengan Chelsea di musim panas ini.