Nasri Sudah Lakukan Pembicaraan Perpanjangan Kontrak

Nasri Sudah Lakukan Pembicaraan Perpanjangan Kontrak
Samir Nasri. (c) AFP
Bola.net - Samir Nasri mengungkapkan bahwa ia sudah melakukan pembicaraan dengan Manchester City mengenai kontrak baru. Ini berarti Nasri hanya tinggal selangkah lagi mendapatkan kontrak baru.

Kontrak pemain berusia 26 tahun ini di Etihad Stadium hanya tinggal menyisakan satu tahun lagi. Meski mengakui bahwa masih belum menemukan kata sepakat, namun Nasri masih ingin tetap membela The Citizens.

"Kami baru memulai pembicaraan sejauh ini. Kami belum mencapai kata sepakat. Tapi ini akan segera selesai," ungkap Nasri kepada Canal Football Club.

"Saya ingin tetap bertahan, Saya merasa semua orang menghargai saya dan pelatih mempercayai saya."

Nasri memutuskan bergabung ke City dari Arsenal pada tahun 2011 lalu.[initial]

 (sm/ada)