Nani Segera Tes Medis di Fenerbahce

Nani Segera Tes Medis di Fenerbahce
Luis Nani (c) AFP
Bola.net - Nani dipastikan akan meninggalkan Old Trafford musim panas ini. Berdasarkan laporan media di Turki, pemain asal Portugal tersebut segera bergabung Fenerbahce dan akan menjalani tes medis dalam waktu dekat.

Dengan biaya 6 juta, Nani telah mencapai kesepakatan bergabung dengan Fenerbahce dengan kontrak berdurasi empat tahun. Di Turki ia akan mendapat gaji 55 ribu pounds per pekan.

Dibandingkan ketika berada di MU, jumlah gaji tersebut terpaut sangat jauh. Sebab, di Inggris ia mendapat gaji sebesar 110 ribu pounds per pekan. Tapi bagaimana pun, Nani bisa menerima jumlah tersebut demi mendapatkan kesempatan bermain secara reguler.

Nani lebih banyak menghabiskan musim lalu bersama Sporting Lisbon. Sejak itu, pemain 28 tahun tersebut mencatatkan 27 penampilan dan menyumbangkan tujuh gol, enam assist, di Liga Premier Portugal. [initial]

 (dst/shd)