Nani Bulatkan Tekad Pergi dari Old Trafford

Nani Bulatkan Tekad Pergi dari Old Trafford
Nani bulatkan tekad untuk pergi dari Man Utd. (c) AFP
Bola.net - Menimbang masa depannya yang kian suram, Nani dilaporkan sudah membulatkan tekad untuk meninggalkan di Manchester United segera.

The Independent mengklaim penampilan apik winger Portugal itu pada kemenangan 2-1 Setan Merah atas Reading di FA Cup kemarin, tak lagi mampu meyakinkan Nani untuk berjuang mempertahankan karirnya di Old Trafford.

Nani kabarnya sudah kadung kecewa sejak namanya tak masuk skuad United yang dibawa menghadapi Real Madrid di Liga Champions pekan lalu. Padahal pemain berusia 26 tahun itu kabarnya sudah menemui Sir Alex Ferguson dan yakin akan diturunkan sang manajer di Bernabeu.

Keputusan Ferguson tersebut kian meyakinkan Nani untuk pergi secepatnya, bila perlu akhir musim nanti dan mengabaikan negosiasi untuk memperbarui kontraknya yang akan habis musim panas 2014 mendatang.  (tri/row)