
Bola.net - - Sebuah fakta kembali diungkapkan Radja Nainggolan mengenai desas-desus karirnya. Sang pemain mengakui bahwa ia pernah menolak tawaran menggiurkan dari klub EPL, .
Pemain Timnas Belgia ini memang cukup sering dikabarkan menjadi incaran Chelsea. Pelatih The Blues, Conte dikabarkan sangat menyukai gaya bermain sang gelandang.
Pada musim panas lalu banyak rumor mengatakan bahwa Chelsea sudah mencapai kata sepakat dengan Roma mengenai transfer Nainggolan. Sang pemain juga dikabarkan akan mendapatkan gaji yang menggiurkan di Stamford Bridge.
Sang pemain membenarkan bahwa tawaran dari Chelsea itu benar-benar nyata kendati tawaran itu datang pada tahun 2016 silam. "Sejujurnya di masa lampau, saya menolak sebuah tawaran yang penting," ujar Nainggolan kepada Il Tempo.
"Dua tahun yang lalu, saya bisa saja pindah ke Chelsea. Di sana saya akan mendapatkan penghasilan yang jauh lebih besar, namun bagi saya uang bukanlah segalanya sehingga saya menolak tawaran itu." tutup pemain yang memiliki darah Indonesia tersebut.
Nainggolan sendiri musim ini masih menjadi andalan di lini tengah Il Lupi. Sang pemain sudah mengemas 3 gol dan 8 assist bagi tim asal Ibukota Italia tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Maret 2018 23:16
-
Liga Inggris 30 Maret 2018 18:49
-
Liga Inggris 30 Maret 2018 17:51
Andai Tak Kembali ke Chelsea, Kenedy Siap Bertahan di Newcastle
-
Liga Inggris 30 Maret 2018 11:17
-
Liga Inggris 30 Maret 2018 04:48
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 21:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 20:51
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 20:49
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 20:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...