Nacho Waspadai Ancaman David Villa

Nacho Waspadai Ancaman David Villa
David Villa (c) NYCFC
- akan menggelar tur di Amerika Serikat dan Nacho Monreal mengaku sudah tidak sabar ingin menghadapi mantan rekannya di tim nasional.


Sang bek pernah bermain bersama David Villa di La Roja, dan percaya bahwa sang bomber akan jadi yang terbaik di tim MLS All Stars.


"Ia benar-benar seorang pemain yang hebat. Ia amat ambisius. Di manapun ia bermain, ia selalu ingin mendapat lebih. Ia tidak puas dengan apa yang sudah ia raih, dan itulah yang ia lakukan," tutur Nacho pada laman resmi klub.


"Di Spanyol, ia membuktikan dirinya sebagai salah satu pemain terbaik - salah satu terbaik dunia. Di Amerika Serikat sekarang, ia juga melakukan hal yang sama - memberikan 100 persen dan mencetak banyak gol."


"Ia adalah bintang tim. Kemampuannya mencetak gol dari situasi apapun sungguh luar biasa." [initial]



 (afc/rer)