Nacho Puas Dengan Transfer Arsenal

Nacho Puas Dengan Transfer Arsenal
Nacho merasa Arsenal masih butuh adaptasi. (c) AFP
Bola.net - Nacho Monreal mengaku puas dengan kinerja timnya di bursa transfer musim ini. Arsenal melakukan beberapa pembelian besar dan menghabiskan dana sekitar 100 juta euro.

David Ospina, Calum Chambers, Mathieu Debuchy, Alexis Sanchez dan Danny Welbeck sudah datang untuk memperkuat The Gunners. Nacho menilai semua pemain itu mampu meningkatkan level permainan The Gunners.

"Saya rasa Arsenal sudah bekerja dengan baik di bursa transfer. Kami sekrang punya empat atau lima pemain baru. Saya senang dengan kehadiran Alexis, Ospina, Calum... Kami memiliki harapan besar kepada mereka dan saya bahagia untuk tim," terang Nacho kepada Arsenal.com.

Karena kehadiran para pemain baru itu, Nacho menilai Arsenal masih membutuhkan adaptasi. Ia yakin Arsenal akan tampil lebih baik lagi dalam beberapa pekan ke depan.

"Kami sudah membeli beberapa pemain baru, mungkin kami membutuhkan sedikit waktu lagi agar para pemain baru bisa merasa lebih baik. Saya rasa dalam beberapa pekan mendatang kami akan tampil lebih baik lagi." (afc/hsw)