Musim Ini Jadi Musim Terakhir Fletcher di United?

Musim Ini Jadi Musim Terakhir Fletcher di United?
Darren Fletcher (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, David Moyes dilaporkan akan mengizinkan gelandang Darren Fletcher keluar dari Old Trafford akhir musim nanti.

Pemain Skotlandia tersebut disebut akan menjadi bagian dari reformasi yang akan terjadi di tubuh United musim depan.

Berdasarkan laporan dari Daily Mail, Moyes tak akan menghalangi Fletcher untuk hengkang ke klub lain apabila ada tawaran yang cocok.

Fletcher sendiri telah mengalami masa sulit dalam beberapa musim terakhir di United. Pemain 30 tahun tersebut kesulitan menembus tim utama setelah mengalami masalah usus serius pada 2011 silam.

Selain Fletcher, Daily Mail juga meragukan masa depan Patrice Evra akan tetap di Old Trafford musim depan. (sm/dzi)