
Bola.net - - Kepercayaan diri sedang menyelimuti bek Manchester United, Phil Jones. Kata pemain berumur 27 tahun tersebut, klubnya akan menjadi salah satu penantang serius juara Premier League musmi depan dengan sosok Ole Gunnar Solskjaer di kursi kepelatihan.
Solskjaer membuat harapan penggemar Manchester United kembali hidup. Bagaimana tidak, serangkaian hasil apik menghampiri Old Trafford sejak pelatih asal Norwegia tersebut mengambil alih kursi kepelatihan di bulan Desember 2018 lalu.
Mereka kembali mengambil alih peringkat empat klasemen Premier League usai menumbangkan Watford dengan skor 2-1 pada akhir pekan kemarin. Namun posisinya masih bisa digeser jika Arsenal mampu mengalahkan Newcastle hari Selasa (2/4) dini hari nanti.
Advertisement
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Siap Jadi Penantang Juara
Rezim Jose Mourinho membuat Manchester United terpuruk, hingga peluang mereka untuk meraih gelar Premier League pada musim ini sudah hampir tertutup rapat. Namun Jones yakin, The Red Devils bakalan berbicara banyak di musim depan.
"Itu [menjadi penantang juara] adalah visi para pemain, staf, fans, semuanya yang terlibat dalam klub ini. Itu adalah tempat yang indah untuk bermain dan tempat kami ingin kembali," tutur Jones seperti yang dikutip dari Goal.
"Kami tak punya waktu yang cukup banyak di musim ini, tapi mari lihat sampai di mana kami bisa berjalan. Lalu kami bisa memulihkan diri dengan baik pada musim panas lalu memulai semuanya dengan baik pada musim depan," lanjutnya.
Karena Solskjaer
Salah satu alasan mengapa Jones bisa menumbuhkan kepercayaan diri seperti itu adalah Solskjaer. Ia menekankan bahwa keberadaan mantan pelatih Molde tersebut telah memberikan dampak positif terhadap perjalanan MU.
"Saya pikir para penggemar, media, semuanya bisa melihat apa yang dia [Solskjaer] telah lakukan dan bagaimana ia ingin bermain sejak datang," tambahnya.
"Saya pikir kami telah menunjukkannya di beberapa pertandingan. Hasilnya positif dan kami sedang menatap ke depan," tandasnya.
Kemungkinan Manchester United finis di empat besar musim ini masih terbuka lebar. Selain masih unggul atas Arsenal, setidaknya hingga berita ini diturunkan, mereka juga memiliki koleksi poin yang sama dengan penghuni peringkat tiga, Tottenham.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video Time Out yang membahas empat pemain Manchester United yang berpotensi hengkang pada bursa transfer musim panas nanti.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 April 2019 22:27
-
Liga Inggris 1 April 2019 21:58
-
Liga Inggris 1 April 2019 21:40
-
Liga Inggris 1 April 2019 21:24
Liga Champions Akan Permudah Solskjaer Datangkan Pemain Incarannya
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...