
Bola.net - Rumor kepergian Donny van de Beek dari Manchester United nampaknya tidak akan terjadi. Karena tim pelatih MU masih percaya penuh kepada sang playmaker.
Van de Beek resmi menjadi bagian Manchester United per tahun lalu. Ia ditebus dengan mahar sekitar 40 juta Euro dari Ajax Amsterdam.
Selama musim ini, Van de Beek dilaporkan frustrasi di MU akibat jarang mendapatkan jam bermain. Alhasil ia dirumorkan akan hengkang di musim panas nanti.
Advertisement
Sport Witness mengklaim bahwa rumor itu tidak akan jadi kenyataan. Van de Beek dilaporkan akan bertahan di musim depan.
Simak kondisi Van de Beek di bawah ini.
Bakal Meledak
Menurut laporan tersebut, tim pelatih MU menaruh kepercayaan penuh kepada Van de Beek.
Mereka menilai sang pemain mulai beradaptasi dengan sepakbola Inggris. Ia jgua mulai memahami gaya bermain MU dan progressnya mulai kelihatan.
Itulah mengapa tim pelatih MU yakin van de Beek akan menunjukkan tajinya di musim depan.
Ingin Bertahan
Laporan itu juga mengklaim bahwa Van de Beek sendiri ingin melanjutkan karirnya di MU.
Ia kabarnya mulai bisa menyesuaikan diri dengan ritme tim. Sehingga ia yakin di musim depan ia bisa mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain.
Selain itu, Van de Beek juga senang karena para pemain, pelatih dan fans terus mendukungnya. Sehingga ia semakin mantap bertahan.
Catatan Bagus
Van de Beek baru-baru ini membuat sebuah catatan yang bagus.
Ia mencatatkan assist pertamanya di EPL saat MU menang 3-1 melawan Burnley di akhir pekan kemarin.
(Sport Witness)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 April 2021 22:19
Hasil Kongres UEFA: 55 Anggota Kompak Kutuk European Super League
-
Liga Inggris 20 April 2021 21:58
ESL Kian Meresahkan, Jordan Henderson Kumpulkan Para Kapten EPL
-
Liga Inggris 20 April 2021 21:01
Manchester United Ikut ESL, Harry Maguire Damprat Ed Woodward
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...