MU Tiga Kali Kalahkan Chelsea, Solskjaer Sumringah

MU Tiga Kali Kalahkan Chelsea, Solskjaer Sumringah
Ole Gunnar Solskjaer (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya setelah timnya menumbangkan Chelsea dini hari tadi. Ia menyebut timnya bermain dengan baik sehingga bisa memenangkan laga itu.

Manchester United sukses mengamankan kemenangan di pekan ke-26 EPL musim ini. Menghadapi Chelsea di Stamford Bridge, Setan Merah berhasil mencuri tiga poin setelah menumbangkan tuan rumah dengan skor 2-0.

Kemenangan ini merupakan kemenangan ketiga United menghadapi Chelsea musim ini. Sebelumnya, mereka mengalahkan Chelsea dengan skor 4-0 di Old Trafford dan juga mengalahkan Chelsea 2-1 di Stamford Bridge pada ajang Carabao Cup.

Solskjaer mengaku senang melihat timnya meraih kemenangan di laga ini. "Well, kami berhasil meraih clean sheet hari ini, dan ini adalah empat kali beruntun kami meraih clean sheet," beber Solskjaer kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Performa Impresif

Solskjaer mengaku bahwa secara garis besar timnya tampil dengan apik baik dalam saat bertahan maupun saat menyerang.

Ia menilai karena performa impresif itu, timnya berhasil menang menghadapi Chelsea yang tampil tidak kalah apik di laga itu.

"Saya rasa pertahanan kami saat ini semakin membaik dari hari ke hari. Hari ini kami berhasil mencetak dua gol, dan saya senang tim kami mencetak gol hari ini."

2 dari 3 halaman

Penampilan Membaik

Solskjaer menyebut bahwa timnya sempat bermain dengan cukup buruk di babak pertama. Namun di babak kedua performa timnya membaik sehingga mereka bisa mengamankan kemenangan di laga itu.

"Terkadang memang butuh waktu untuk memperbaiki performa kami. Para pemain kami sudah berlatih untuk memperbaiki performa kami dari minggu ke minggu, terutama kami berlatih satu pekan penuh sebelum laga ini."

"Kami bermain dengan lebih baik di babak kedua, sementara di babak pertama kami terlihat bermain dengan terlalu rumit." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Tiga Poin Krusial

Tiga poin yang diraih di Stamford Bridge itu membuat Manchester United naik ke peringkat tujuh klasemen sementara EPL.

Mereka kini hanya berjarak tiga poin saja dari posisi empat besar klasemen EPL musim ini.

(MUTV)