MU Tawarkan Kontrak Tiga Tahun untuk Ashley Young?

MU Tawarkan Kontrak Tiga Tahun untuk Ashley Young?
Ashley Young. (c) MUFC
Bola.net - Ashley Young dikabarkan akan segera memperpanjang kontraknya di Manchester United. Jika kesepakatan ini telah tuntas, sejumlah klub yang menginginkannya pasti hanya bisa gigit jari.

Menurut laporan yang disampaikan oleh Daily Star, Young akan mengambil kontrak selama tiga tahun ke depan di Old Trafford. Dan, semua berkas untuk menuntaskan urusan ini akan ditanda tangani sebelum bulan Agustus berakhir.

Ketika kontrak Young yang hanya menyisakan satu tahun dan kondisinya masih mengambang, Tottenham Hotspur pernah mencoba mendekati pemain. Begitu juga dengan Liverpool, ingin mendapat servis pemain 30 tahun tersebut.

Young bergabung dengan The Red Devils pada tahun 2011 dari Aston Villa. Ia kurang digunakan ketika MU masih berada di tangan David Moyes. Namun sepanjang musim kemarin, penampilannya lebih moncer dengan balutan Louis van Gaal. [initial]

 (dst/shd)