
Bola.net - - Klub EPL, Manchester United nampaknya benar-benar menginginkan sosok Jean Michel Seri. Kubu Setan Merah kabarnya siap menebus klausul rilis sang pemain dari klubnya saat ini, OGC Nice.
Sosok Seri sendiri memang tengah naik daun di Ligue 1 selama dua tahun terakhir. Visi permainan serta kualitas umpannya membuatnya digadang-gadang sebagai Andres Iniesta baru di Ligue 1.
Seri sendiri sempat dikabarkan akan hijrah ke Barcelona pada musim panas kemarin. Namun karena satu dan dua hal, transfer itu batal terjadi dan sang pemain masih tertahan di Nice.
Jean Michael Seri
Penampilan Apik Seri ini kabarnya menarik perhatian Jose Mourinho. Pelatih asal Portugal itu menginginkan pemain 26 tahun itu untuk bergabung ke Old Trafford pada musim panas nanti.
Menurut laporan Mundo Deportivo, Jose Mourinho tidak main-main atas minatnya terhadap Seri. Ia dikabarkan siap menebus klausul rilis sang pemain yang kabarnya mencapai angka 35 juta Pounds.
Seri sendiri nantinya akan diproyeksikan sebagai pengganti Michael Carrick. Gelandang veteran MU itu akan pensiun di akhir musim sehingga Mourinho butuh pengumpan ciamik untuk melengkapi timnya musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 28 Februari 2018 23:36
-
Liga Inggris 28 Februari 2018 21:14
Courtois Keluhkan Chelsea Yang Kebobolan Dua Kali Dengan Cara Yang Sama
-
Liga Spanyol 28 Februari 2018 18:35
-
Liga Spanyol 28 Februari 2018 18:02
-
Liga Eropa Lain 28 Februari 2018 16:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...