
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengomentari situasi timnya yang tengah berada di situasi buruk. Pelatih 46 tahun itu menegaskan ia tidak akan asal beli pemain meski timnya tengah terpuruk.
Manchester United saat ini berada dalam situasi yang kurang baik. Tim berjuluk Setan Merah itu menempati peringkat 12 klasemen sementara EPL, terpaut dua poin saja dari zona degradasi.
Sejumlah rumor di Inggris menyebut bahwa United akan belanja besar di bulan Januari nanti. Mereka ingin mendatangkan sekitar empat pemain baru untuk memperkuat tim mereka.
Advertisement
Namun Solskjaer menegaskan bahwa ia tidak akan asal membeli pemain di bursa transfer tersebut. "Januari adalah bursa transfer yang sulit," beber Solskjaer kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Beli Pemain
Solskjaer mengakui bahwa ia memang berencana untuk membeli pemain baru di Januari nanti. Namun ia menolak untuk asal membeli pemain di bursa transfer nanti.
"Jika ada pemain yang tepat tersedia di bulan Januari nanti, dan jika harganya tepat, saya pasti akan menghabiskan uang saya untuk membeli pemain itu."
"Ada beberapa pemain berpengalaman yang mungkin bisa datang dan membantu para pemain muda kami. Saya rasa pembelian itu akan sepadan dengan uang yang harus kami keluarkan."
Jangka Panjang
Solskjaer juga tidak berencana untuk mendatangkan pemain-pemain yang memberi dampak dalam jangka pendek saja.
Ia menegaskan bahwa ia akan mendatangkan pemain yang bisa membantu timnya dalam jangka waktu yang panjang.
"Semua tergantung pada pemain mana yang tersedia nanti. Saya tidak akan mendatangkan pemain yang memiliki kontrak dan mahar transfer besar jika ia tidak cocok untuk tim ini dan juga rencana masa depan kami." ia menandaskan.
Beli Striker
Beberapa waktu yang lalu, Solskjaer mengonfirmasi bahwa ia akan mengejar penyerang baru di bulan Januari nanti.
Ia mengakui bahwa opsi lini serang mereka terlalu tipis sehingga mereka akan mencoba mendatangkan penyerang berpengalaman ke skuat United.
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 23:27
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 21:00
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 20:40
Ketimbang Tottenham, MU Diklaim Lebih Berpotensi Dapatkan James Maddison
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 20:20
Bukan Dua, Manchester United Incar Empat Pemain di Bulan Januari
-
Liga Inggris 16 Oktober 2019 20:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...