MU Resmi Perpanjang Kontrak Marcos Rojo

MU Resmi Perpanjang Kontrak Marcos Rojo
Marcos Rojo (c) MUFC

Bola.net - - Raksasa Premier League, Manchester United mengumumkan bahwa mereka resmi memperpanjang kontrak bek serba bisa Marcos Rojo selama dua tahun.

Lewat laman resmi mereka, United menyatakan bahwa Rojo telah menandatangani kontrak yang membuatnya bakal berada di Old Trafford hingga 30 Juni 2021 mendatang.

Selain itu, dalam kontrak baru ini disematkan pula opsi untuk memperpanjang selama satu tahun. Rojo pun merasa gembira dengan perpanjangan kontrak ini.

"Sejak saya bergabung dengan Manchester United, segalanya sesuai dengan yang saya perkirakan. Saya sangat senang memperpanjang kebersamaan saya di klub hebat ini," ujar Rojo.

"Ketika saya bergabung, ambisi saya adalah untuk membantu tim memenangi trofi dan kami sudah melakukannya dalam dua musim terakhir," lanjut pemain internasional Argentina itu.

"Saya bekerja keras untuk kembali ke lapangan. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada fans atas dukungan mereka dan kepada manajer atas kepercayaan dan bantuan yang ia berikan pada saya baik di dalam maupun di luar lapangan," tandasnya.

Rojo bergabung dengan United sejak 2014 lalu ketika didatangkan dari Sporting CP dengan nilai transfer mencapai 20 juta euro.