MU Resmi Lepas Henriquez ke Dinamo Zagreb

MU Resmi Lepas Henriquez ke Dinamo Zagreb
Angelo Henriquez kini permanen di Dinamo Zagreb (c) ist
Bola.net - Didatangkan oleh Sir Alex Ferguson tiga tahun silam, Angelo Henriquez tidak pernah bisa menembus tim utama Manchester United. Ia malah sering dipinjamkan ke berbagai klub.

Tapi cerita yang berbeda dicatatkan striker muda Chile itu saat musim lalu bergabung dengan Dinamo Zagreb. Ia berhasil mencetak 21 gol dan mengantarkan timnya menjadi juara Liga Kroasia.

Setelah mencapai kesepakatan yang tidak disebut dengan rinci, Henriquez dipastikan tetap bertahan bersama Dinamo Zagreb dengan status permanen, seperti yang disampaikan melalui manutd.com.

Masuk dalam skuat Chile yang menjuarai Copa America 2015, Henriquez tampil sebagai pemain pengganti di babak final yang berakhir dengan adu penalti.

Striker 21 tahun itu adalah pemain kedua The Red Devils yang hengkang dari Old Trafford di bursa transfer kali ini. Sebelumnya, Luis Nani resmi merapat ke Fenerbahce juga dengan status permanen usai musim lalu dipinjamkan ke Sporting Lisbon. [initial]

 (mutd/dct)