MU Pantau Stefan Radu

MU Pantau Stefan Radu
Stefan Radu (c) Bola.net
Bola.net - Manchester United (MU) mulai mengincar sejumlah bek kiri berkualitas untuk dijadikan calon pengganti Patrice Evra. Diyakini, salah satunya adalah Stefan Radu, pemain 27 tahun timnas Rumania yang saat ini terikat kontrak dengan Lazio sampai 2016.

Evra sendiri akan habis kontrak di Old Trafford akhir musim nanti dan disebut bakal menyusul Nemanja Vidic ke Internazionale. Dilansir TMW, MU kini sedang memantau Radu guna menilai apakah dia pantas atau tidak menggantikan Evra.

Jika MU memutuskan untuk menggaet Radu, maka mereka tak boleh terlambat mengambil tindakan. Pasalnya, Radu juga sedang diamati oleh Inter, Bayer Leverkusen dan Aston Villa.

Radu ditransfer oleh Lazio dari Dinamo Bucuresti senilai €4,5 juta pada tahun 2008 silam. Sekarang, klub mana pun yang berminat memakai jasanya diperkirakan bakal harus menyiapkan dana minimal €10 juta. [initial]

 (tmw/gia)