
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengomentari kemenangan timnya kontra Watford dini hari tadi. Solskjaer menilai yang terpenting timnya bisa melaju ke babak berikutnya kendati performa timnya tidak terlalu bagus.
Dini hari tadi Manchester United menjamu Watford di Old Trafford. Mereka mencoba untuk memenangkan satu tiket ke babak empat FA Cup di laga itu.
Setan Merah sukses menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol Scott McTominay. Namun secara garis besar, permainan MU memang kurang meyakinkan di laga itu.
Advertisement
Solskjaer mengaku tidak terlalu mempermasalahkan performa timnya di laga ini. "Kami lolos ke babak berikutnya dan itulah yang terpenting," ujar Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Start Apik
Solskjaer menilai bahwa di laga ini timnya mengawali laga dengan baik. Ia senang dengan hal itu karena susunan timnya hari ini bukan susunan yang rutin ia mainkan.
"Kami mengawali laga dengan baik. Saya tidak menyangka kami bisa mengawali laga dengan sebagus ini, karena tim yang bermain hari ini jarang bermain bersama."
"Beberapa di antara mereka juga sudah lama tidak bermain, jadi awalna saya mengira mereka butuh waktu. Namun ini adalah start yang apik, di mana kami membuat beberapa peluang dan juga mencetak gol."
Performa Menurun
Solskjaer juga tidak menampik bahwa performa timnya sempat menurun. Ia juga menilai timnya membuat jalannya pertandingan menjadi lebih sulit sehingga ia berharap timnya bisa berbenah.
"Setelah 20-25 menit, kami membuat segalanya menjadi rumit. Kami mendapatkan serangan balik beberapa kali dan kami dengan mudah kehilangan bola."
"Mungkin hanya ada satu atau dua pemain kami yang berada di posisi yang salah, lalu mereka tiba-tiba melakukan serangan balik di mana ada Andre Gray atau Ismaila Sarr yang siap berlari mengancam kami." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali bermain di tengah pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan berhadapan dengan Burnley di mana laga ini merupakan laga tunda pekan pertama EPL.
(MUTV)
Baca Juga:
- Solskjaer Puji Scott McTominay: Dia itu Monster!
- Solskjaer Konfirmasi Cedera Eric Bailly: Bukan Gegar Otak kok
- 5 Pelajaran Laga Manchester United vs Watford: Panggung Pemain Akademi Setan Merah
- Man of the Match Manchester United vs Watford: Alex Telles
- Manchester United Kalahkan Watford di Piala FA, Fans Sedih Eric Bailly Cedera
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Januari 2021 21:30
Ini Saran Cristiano Ronaldo untuk Bruno Fernandes Sebelum Gabung MU
-
Liga Inggris 9 Januari 2021 21:00
-
Liga Inggris 9 Januari 2021 20:30
-
Liga Inggris 9 Januari 2021 20:00
-
Liga Inggris 9 Januari 2021 19:30
Terungkap! Ini Ternyata Alasan Manchester United Rekrut Amad Diallo
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...