MU Menang Derby Berkat Motivasi Rooney

MU Menang Derby Berkat Motivasi Rooney
Wayne Rooney (c) AFP
- Wayne Rooney sempat meningkatkan moral para pemain Manchester United, dengan memberikan pidato inspiratif di ruang ganti, jelang duel melawan Manchester City.


Kapten United tengah absen karena mengalami cedera lutut, namun ia hadir di Etihad untuk melihat timnya meraih kemenangan vital, usai mereka tersingkir di Europa League di tangan Liverpool.


Menurut laporan Manchester Evening News, sosok berusia 30 tahun sempat diminta Louis van Gaal memberikan pidato motivasi untuk para pemain, menjelang pertandingan dimulai.


Hasilnya, United mampu menunjukkan salah satu penampilan terbaik mereka musim ini dan gol kemenangan dihasilkan oleh pemain muda yang tengah menanjak, Marcus Rashford.


Kemenangan juga membuat United kini hanya terpisah satu angka dari Manchester City, yang tengah duduk di peringkat empat klasemen sementara Premier League. [initial]


 (men/rer)