MU Kini Coba Pancing Varane

MU Kini Coba Pancing Varane
Raphael Varane. (c) AFP
Bola.net - Manchester United percaya diri bisa mendapatkan Raphael Varane dari Real Madrid dengan modal dana transfer sebesar 35 juta poundsterling.

Varane sudah beberapa kali dihubungkan dengan kubu Old Trafford menjelang penutupan bursa transfer Januari, namun Louis Van Gaal rupanya masih ingin menunggu hingga musim panas mendatang.

Manajer Belanda itu berencana untuk mendatangkan pemain berusia 21 tahun di akhir musim ini, menurut laporan talkSPORT.

Bos Chelsea, Jose Mourinho, juga sempat dikabarkan tertarik untuk mendatangkan mantan anak buahnya di Madrid tersebut.

Namun United, yang musim ini kekurangan tenaga segar di lini belakang, percaya bahwa proposal senilai 35 juta poundsterling mereka untuk Varane bakal mendapat tanggapan positif dari Madrid. [initial]

 (talk/rer)