
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik ten Hag menegaskan ambisinya untuk meraih kemenangan kala berhadapan dengan Leeds United di Elland Road, Minggu (12/2/2023) besok.
Manchester United dan Leeds baru saja bentrok di Old Trafford pada Kamis (9/2/2023) dini hari WIB tadi. Ini adalah laga tunda pekan ke-8 Premier League 2022/2023.
Menjamu Leeds di kandang sendiri, Manchester United justru harus puas meraih satu poin karena bermain imbang 2-2. Setan Merah bahkan sempat tertinggal dua gol lebih dahulu.
Advertisement
Hasil imbang ini membuat Man United tertahan di peringkat ke-3 dengan 43 poin, gagal menyamai poin Man City yang ada satu strip di atas dengan 45 poin. Bagi Leeds, hasil ini cukup untuk mengangkat mereka ke posisi 16 dengan 19 poin.
Keyakinan Erik ten Hag
Akhir pekan ini, Manchester United dan Leeds kembali bertemu, tetapi kali ini kandang The Whites dalam laga pekan ke-23 Premier League.
Meski kecewa hanya bermain imbang di Old Trafford, Ten Hag senang dengan kemampuan timnya untuk mengejar ketinggalan dua gol yang menurutnya bakal berguna di Elland Road.
“Tentu saja itu akan menyemangati kami karena ketika kami memainkan game kedua dalam beberapa hari lagi, jika kami memainkan permainan kami, kami bisa mengalahkan mereka," ujar Ten Hag kepada BBC.
Penilaian Erik ten Hag
Lebih lanjut, Ten Hag merasa bahwa syarat yang harus dilakukan timnya jika mau meraih kemenangan di kandang Leeds nanti adalah tampil lebih tajam di depan gawang lawan.
"Kami harus mengalahkan mereka. Tapi Anda perlu ketenangan sepanjang waktu," tutur Ten Hag.
"Dalam 20 menit terakhir ketika kedudukan 2-2, kami menciptakan begitu banyak peluang tetapi penyelesaiannya tidak selalu bagus. Kami harus lebih tajam lagi."
Klasemen Premier League 2022/23
Sumber: BBC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:53
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:35
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:23
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...