
Bola.net - - Manchester United disebut mengambil langkah maju dalam usaha mereka untuk merekrut pemain 40 juta pounds milik AS Monaco, Tiemoue Bakayoko.
Jose Mourinho sudah menjadikan Bakayoko sebagai target utamanya untuk memperkuat lini tengah tim di musim panas, dan direktur Ed Woodward mendapatkan tanggung jawab untuk membuat transfer itu terjadi, menurut The Mirror.
Bakayoko sudah menjadi salah satu pemain paling menonjol di Monaco musim ini dan ia mencetak gol kemenangan tim saat mengalahkan Manchester City dan menyingkirkan kubu Josep Guardiola di Liga Champions.
Michael Carrick
Pemandu bakat United yang hadir di laga itu menyaksikan sendiri performa memikat Bakayoko, yang kini menjadi salah satu gelandang muda paling berbakat di Eropa.
Sosok berusia 22 tahun kabarnya ingin berpindah klub musim depan, namun ia ingin mendapat jaminan bermain di Liga Champions, sesuatu yang belum bisa diberikan MU mengingat mereka masih duduk di peringkat enam klasemen liga - meski sudah masuk 8 besar Liga Europa.
Mourinho sendiri melihat Bakayoko sebagai pengganti jangka panjang yang ideal untuk Michael Carrick, yang diperkirakan akan pergi dari klub di musim panas.
Chelsea sendiri kabarnya juga tertarik pada Bakayoko dan sang pemuncak klasemen liga bisa memberikan jaminan Liga Champions pada sang pemain tengah.
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 29 Maret 2017 23:32
-
Liga Inggris 29 Maret 2017 21:44
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 15:40
-
Liga Inggris 29 Maret 2017 15:31
-
Liga Inggris 29 Maret 2017 15:20
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...