
Bola.net - Manchester United dibatasi waktu dalam perburuan bek tengah Toby Alderweireld. Pasalnya, klausul pelepasan dalam kontrak pemain berusia 30 tahun akan berakhir dalam 2 hari ke depan.
Alderweireld masih terikat kontrak dengan Tottenham hingga tahun 2020. Saat ini, nilai pasar Alderweireld mencapai 40 juta pounds. Namun, Setan Merah bisa membelinya dengan harga lebih murah.
United hanya perlu mengeluarkan 25 juta pounds untuk membelinya, sesuai dengan klausul pelepasan dalam kontraknya. Namun, United dikejar waktu jika ingin mengaktifkan klausul pelepasan tersebut.
Advertisement
Dikutip dari The Sun, klausul pelepasan di kontrak Alderweireld akan berakhir masa aktifnya pada pekan keempat bulan Juli. Artinya, mulai 25 Juli 2019, klausul itu akan berakhir dan harga Alderweireld akan kembali normal.
United sempat dikabarkan tertarik untuk membeli pemain asal Belgia pada musim 2018/19 lalu. Alderweireld dinilai bisa jadi solusi bagi lini pertahanan. Apakah United akan menebus klausul transfer Alderweireld? Simak di bawah ini ya Bolanters.
Peluang MU Beli Alderweireld Sangat Kecil
Alderweireld memang sempat menjadi buruan utama Manchester United pada musim 2018/19 lalu. Tapi, kini kebijakan Setan Merah sudah berubah haluan. Mereka tidak lagi mengejar Alderweireld. Target utamanya adalah Harry Maguire.
Sementara, Alderweireld juga tidak tertarik untuk pindah ke United. Pemain berusia 30 tahun diyakini akan segera memulai negosiasi kontrak baru dengan pihak Tottenham. Saat ini, dia bergabung dengan sesi pramusim The Lily White.
"Fokus adalah untuk Tottenham dan saya akan mencoba melakukan apa yang harus saya lakukan. Saya senang berada di sini, hanya itu. Fokus saya tetap menjadi pemain Tottenham di musim baru," ucap Alderweireld.
Alderweireld tampil bagus bersama Tottenham pada musim 2018/19 yang lalu. Dia membawa Tottenham melaju ke final Liga Champions, meskipun kalah dari Liverpool.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Juli 2019 21:37
Bukan MU, Antoine Griezmann Akui Klub Favoritnya Adalah Liverpool
-
Liga Inggris 22 Juli 2019 18:36
Juan Mata Ingin Kiper Terbaik Dunia ini Terus Bertahan di MU
-
Liga Inggris 22 Juli 2019 15:30
Juan Mata: MU Punya Lebih Banyak Trofi dari Klub Inggris Lainnya!
-
Liga Inggris 22 Juli 2019 14:45
David de Gea Terima Kontrak Enam Tahun dari Manchester United
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...