
Bola.net - Mantan pemain Chelsea Chris Sutton memberikan prediksinya tentang duel Manchester United vs Crystal Palace. Sutton meyakini kalau Setan Merah akan keluar sebagai pemenang di laga ini.
Manchester United akan menghadapi Crystal Palace pada pekan ke-7 Premier League 2023/2024. Pertandingan ini digelar di Old Trafford pada Sabtu, 30 September 2023 pukul 21:00 WIB.
Tengah pekan kemarin, Manchester United berhadapan dengan Crystal Palace di ajang Carabao Cup. Pasukan Erik Ten Hag menang dengan skor 3-0.
Advertisement
Kini Manchester United akan kembali melawan Crystal Palace di ajang Premier League pada akhir pekan ini. Bermain di kandang sendiri, peluang Setan Merah untuk kembali meraih kemenangan sangat besar.
MU vs Crystal Palace
Sutton menilai kemenangan atas Palace di Carabao Cup sangat penting buat Manchester United. Dia meyakini Setan Merah akan menurunkan skuad terbaiknya untuk meraih kemenangan dalam laga ini.
“Erik ten Hag bisa bernapas sedikit lebih lega setelah kemenangan Manchester United atas Burnley akhir pekan lalu, yang mengakhiri tiga kekalahan, dan penting bagi mereka untuk melakukannya lagi,” tulis Sutton di kolom BBC.
“United melakukan hal itu ketika mereka dengan nyaman mengalahkan Crystal Palace di Carabao Cup pada hari Selasa, namun perbedaannya ketika mereka bertemu lagi kali ini adalah kedua tim akan menurunkan susunan pemain terkuat mereka.”
Menang 2-1
Sutton memprediksi kalau Manchester United akan mengalahkan Crystal Palace dengan skor 2-1.
"Kami tahu Palace akan tampil tangguh dan bertujuan untuk memukul United melalui serangan balik," lanjutnya.
"Saya memperkirakan pertandingan ini akan lebih ketat. Namun United akan kembali unggul. 2-1."
Sumber: Sportskeeda
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 September 2023 22:12
Rival Manchester City di EPL 2023/2024? MU Gak Masuk Hitungan Lah!
-
Liga Inggris 28 September 2023 15:30
-
Liga Inggris 28 September 2023 05:21
Hasil Drawing Babak 16 Besar Carabao Cup 2023/2024: MU Dapat Lawan Berat!
-
Liga Inggris 28 September 2023 05:07
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...