
Bola.net - - Peluang Manchester United untuk memboyong Gareth Bale disebut terbuka lebar setelah Real Madrid dikabarkan siap melepas winger tersebut dengan harga 85 juta Pounds.
Pemain asal Wales itu sudah cukup lama dikait-kaitkan dengan Setan Merah. Ketertarikan MU terhadap Bale kemudian bahkan sempat dikonfirmasikan langsung oleh manajer mereka, Jose Mourinho.
Madrid sendiri awalnya disebut tak berminat sama sekali untuk melepas pemain yang dibeli dari Tottenham tersebut. Los Blancos disebut merasa Bale merupakan partner yang cocok dengan Cristiano Ronaldo.
Akan tetapi, menurut laporan dari Mirror, Madrid kini bersedia berpisah dengan pemain berusia 28 tahun tersebut. Sebab Bale terlalu sering mengalami cedera hingga akhirnya kerap absen.
Bale sendri saat ini tengah absen karena mengalami cedera paha, dan terancam absen sampai akhir tahun ini. Sebelumnya, ia tumbang karena mengalami cedera betis.
MU pun disebut siap untuk melepas eks pemain Tottenham tersebut. Akan tetapi, mereka tak akan mau melepasnya jika ada yang menawar di bawah harga 85 juta Pounds. Nominal itu sendiri sama besarnya dengan nominal yang mereka keluarkan saat membelinya dari Tottenham pada tahun 2013 lalu.
Akan tetapi, MU disebut bukan satu-satunya klub yang mengincar Bale. Chelsea dan Spurs juga diklaim ingin memakai jasa pemain kidal tersebut.
Selama membela Madrid, Bale sudah tampil sebanyak 159 kali di semua ajang kompetisi dan mencetak 70 gol, plus 55 assist. Saat ini kontraknya masih berlaku hingga tahun 2022.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 November 2017 23:40
-
Piala Dunia 12 November 2017 16:35
-
Liga Spanyol 12 November 2017 14:05
-
Piala Dunia 12 November 2017 11:59
-
Liga Italia 12 November 2017 11:24
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...