MU Diminta Lekas Move On Paska Ditahan Imbang Everton

MU Diminta Lekas Move On Paska Ditahan Imbang Everton
Pemain Manchester United merayakan gol Anthony Martial (c) MUFC Official

Bola.net - Sebuah wanti-wanti diberikan Harry Maguire kepada skuat Manchester United. Bek Setan Merah itu menilai timnya harus melupakan pertandingan kontra Everton untuk fokus di pertandingan berikutnya.

Manchester United gagal memetik poin penuh di pertandingan pekan ke-17 EPL kemarin malam. Berhadapan dengan Everton di Old Trafford, Setan Merah hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 atas sang tamu.

Hasil imbang itu cukup memberikan dampak bagi United. Mereka gagal memangkas poin dengan Chelsea yang berada di peringkat keempat, setelah The Blues tumbang di tangan Bournemouth di akhir pekan kemarin.

Maguire menyebut bahwa timnya tidak perlu terlalu kecewa dengan hasil imbang tersebut. "Kami kecewa karena kami gagal memperkecil jarak [dengan Chelsea], namun kami harus move on," beber Maguire kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Jadwal Padat

Maguire menilai bahwa timnya tidak memiliki waktu untuk meratapi hasil imbang melawna Everton.

Maguire menyebut bahwa Setan Merah harus kembali fokus karena mereka ditunggu sejumlah jadwal padat setelah ini.

"Kami memiliki jadwal yang sibuk di bulan Desember. Pada hari Rabu [Kamis dini hari WIB] kami akan menghadapi Cholchester di Carabao Cup. Kami harus menang untuk memastikan diri lolos ke semi final."

2 dari 3 halaman

Laga Berat

Maguire juga menyebut bahwa setelah melawan Colchester, United akan kembali mendapatkan sebuah partai yang sangat sulit.

Ia menilai pertandingan melawan Watford di ajang EPL bakal menghadirkan kesulitan yang tinggi bagi Setan Merah.

"Setelah pertandingan itu [vs Colchester] kami akan bertandang ke Watford. Mereka memiliki manajer baru dan saya yakin pertandingan ini bakal berjalan sulit. Meski pertandingan ini sulit, kami datang ke sana untuk meraih tiga poin." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Turun Peringkat

Manchester United harus rela turun satu peringkat paska imbang melawan Everton.

Mereka kini menempati peringkat enam klasemen sementara EPL dengan raihan 25 poin.

(MUTV)