MU Diminta Bangkit Saat Lawan Bournemouth

MU Diminta Bangkit Saat Lawan Bournemouth
Manchester United. (c) AFP

Bola.net - - Mark Lawrenson mengatakan pada Manchester United agar segera bangkit di pertandingan lawan setelah sebelumnya kalah melawan Manchester City.

MU menjalani pertandingan krusial melawan Manchester City di Old Trafford pada akhir pekan kemarin. Alih-alih bisa menang, United justru kalah dengan skor 1-2.

Akibatnya selisih poin MU dan City kini menjadi kian melebar. Mereka kini terpisah 11 angka. Padahal pertandingan menyisakan 22 laga lagi.

MU akan bermain melawan Bournemouth di Old Trafford pada tengah pekan ini. Lawrenson pun menyerukan pada Paul Pogba dan kawan-kawan agar segera bangkit dan memetik kemenangan di laga tersebut.

"Bournemouth mengambil satu poin terakhir kali, tapi saya tidak melihat hal itu terjadi di Old Trafford kali ini,"ucap Lawrenson kepada BBC Sport.

"Manchester United hanya harus bangkit kembali dari kekecewaan kekalahan derby hari Minggu kemarin, dan melupakan di mana kekalahan itu meletakkan harapan mereka untuk meraih gelar juara liga," cetus eks Liverpool ini.

Di pertemuan terakhir kedua tim tersebut, yakni di Old Trafford, Bournemouth berhasil menahan imbang MU 1-1. Pertandingan itu digelar pad 4 Maret 2017 lalu.