MU dan Juve Bertemu untuk Bahas Transfer Pogba

MU dan Juve Bertemu untuk Bahas Transfer Pogba
Paul Pogba (c) AFP
- Manchester United, Juventus, dan agen Paul Pogba, Mino Raiola, dikabarkan akan menggelar pertemuan hari ini, Selasa (19/7).


Menurut laporan yang dilansir laman Gianluca Di Marzio, MU yang sejak musim panas lalu mengidamkan Pogba akan mengajukan penawaran resmi untuk pertama kalinya senilai 100 juta euro. Kepada pemain, MU siap memberikan gaji senilai 13 juta euro per musim.


Namun tawaran tersebut dipercaya belum mampu mempengaruhi Juve untuk melepas Pogba. Sebab, juara Serie A musim lalu tersebut membandrol gelandang 23 tahun tersebut dengan harga 120 hingga 130 juta euro.


Juventus sebenarnya tak ingin menjual Pogba pada musim panas ini. Namun apabila Pogba sendiri ingin hengkang, maka akan sulit bagi Juve menolak tawaran yang telah diajukan.


Pogba gabung dengan Juve pada 2012 lalu dengan gratis dari Manchester United. Saat ini, ia masih memiliki kontrak hingga 2019. [initial]

 (gdm/shd)