MU dan Bayern Amati 'Messi dari Celtic'

MU dan Bayern Amati 'Messi dari Celtic'
Karamoko Dembele (c) Ist

Bola.net - - Manchester United dan Bayern Munchen dikabarkan akan mengamati pemain muda berbakat Celtic, Karamoko Dembele, di musim panas, menurut The Sun.

Pemain 14 tahun itu masuk radar sejumlah tim top usai tampil apik di turnamen Marc Overmars awal tahun ini. Dan kabar terakhir mengatakan bahwa Bayern dan United amat berminat untuk menampung pemain yang dijuluki 'Messi dari Celtic' tersebut.

Dembele sendiri baru saja mengikat kontrak pada 3 Juni 2017 silam bersama the Bhoys, usai sebelumnya sang pemain berbakat juga sempat diperebutkan oleh timnas Inggris dan Skotlandia.

Karamoko DembeleKaramoko Dembele

Ia diharapkan bakal mampu mengikuti jejak Kieran Tierney, yang tampil bagus di tim utama usai sebelumnya menimba ilmu di akademi klub. Dembele sendiri menuai banyak pujian setelah dirinya tampil memikat di tim U-20 dalam usianya yang baru 13 tahun pada Oktober silam.

Namun sepertinya United dan Bayern masih belum menyerah mendapatkan Dembele. Keduanya bakal berusaha keras membujuk tim asuhan Brendan Rodgers untuk menyerahkan talenta muda berbakat mereka dengan kompensasi menggiurkan.