MU dan Aaron Wan-Bissaka Berpisah di Musim Panas 2024?

MU dan Aaron Wan-Bissaka Berpisah di Musim Panas 2024?
Aaron Wan-Bissaka memegang bola dalam laga Nottingham Forest vs Manchester United pada pekan ke-20 Premier League 2023/2024, Minggu (31/12/2023) dini hari WIB. (c) AP Photo/Rui Vieira

Bola.net - Spekulasi masa depan Aaron Wan-Bissaka memasuki babak baru. Sang bek dilaporkan akan meninggalkan Manchester United di musim panas nanti.

Wan-Bissaka pertama kali bergabung dengan Manchester United pada tahun 2019 silam. Semenjak bergabung dengan MU, sang bek punya reputasi yang apik dalam bertahan, terutama terkait tekel-tekelnya yang presisi.

Kontrak Wan-Bissaka di MU habis pada tahun 2025 mendatang. Alhasil mulai banyak rumor beredar mengenai masa depan sang bek.

Rudy Galetti mengklaim bahwa Wan-Bissaka mulai menentukan masa depannya. Ia diklaim lebih condong meninggalkan MU di musim panas nanti.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Negosiasi Kontrak Mandeg

Negosiasi Kontrak Mandeg

Aaron Wan-Bissaka mencoba mengadang tembakan Hwang Hee-Chan dalam laga MU vs Wolves di pekan ke-1 Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/Rui Vieira

Menurut laporan tersebut, situasi negosiasi kontrak baru Wan-Bissaka di Old Trafford tidak berjalan mulus.

Wan-Bissaka dikabarkan kurang puas dengan penawaran yang diberikan MU. Apalagi ia juga tidak mendapatkan jaminan jam bermain reguler.

Dengan situasi tersebut, Wan-Bissaka mempertimbangkan serius untuk cabut dari Old Trafford di musim panas nanti.

2 dari 4 halaman

Bakal Balik Kucing?

Bakal Balik Kucing?

Aksi Aaron Wan-Bissaka pada laga Fulham vs Manchester United di pekan ke-11 Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/David Cliff

Menurut laporan lain yang beredar di Inggris, Wan-Bissaka kemungkinan besar bakal balik kucing ke mantan klubnya.

Ia dikabarkan diminati oleh Crystal Palace. Tim asal London Selatan itu sangat berminat menggunakan jasa Wan-Bissaka.

Saat ini ada pembicaraan antara Wan-Bissaka dengan The Eagles, di mana ada tanda-tanda positif sang bek bisa membela Palace lagi.

3 dari 4 halaman

Sudah Siapkan Pengganti

Sudah Siapkan Pengganti

Pemain Bayer Leverkusen Jeremie Frimpong. (c) AP Photo/Martin Meissner

Menurut laporan Galetti, MU tidak khawatir jika mereka ditinggal Wan-Bissaka.

MU sudah punya dua kandidat bek kanan baru pada diri Denzel Dumfries dan Jeremie Frimpong.