'MU Beruntung Dapatkan Van Persie'

'MU Beruntung Dapatkan Van Persie'
Robin van Persie. (c) AFP
Bola.net - Mantan kiper Manchester United, Edwin van der Sar mengatakan bahwa koleganya, Robin van Persie akan meraih sukses di Old Trafford.

Mantan penyerang Arsenal tersebut mengikuti saran Van der Sar untuk bergabung dengan Setan Merah setelah menolak tawaran dari Juventus dan Manchester City pada agustus lalu.

Hebatnya, semenjak bergabung dengan United pada jendela transfer musim panas lalu, Van Persie telah memberikan dampak yang luar biasa. Dalam 11 pertandingan, Penyerang Timnas Belanda tersebut telah mencetak 8 gol dan 5 assist dalam 11 pertandingan.

"Saya senang melihat Van Persie bermain dengan MU, dia sangat cocok bermain di sana." ujar mantan kiper Ajax Amsterdam tersebut.

"United beruntung mendapatkannya, dia adalah pemain pekerja keras dan berdedikasi tinggi." imbuh Van der Sar seperti dilansir situs Daily Online.[initial]

Liga Inggris - Manchester United Membeli Perusahaan Jasa DHL (do/rdt)