MU Bernafsu Gaet Wonderkid 17 Tahun Nottingham Forest

MU Bernafsu Gaet Wonderkid 17 Tahun Nottingham Forest
Ben Brereton (c) NFFC

Bola.net - - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan tengah bersiap meluncurkan tawaran untuk memboyong bomber belia Nottinhgam Forest, Ben Brereton.

Brereton yang baru berusia 17 tahun mencuri perhatian dengan mencetak 14 gol dari 23 laga yang ia mainkan bersama tim Forest U-23 musim ini.

Berkat penampilan gemilang ini, Brereton pun mendapat kontrak anyar berdurasi jangka panjang dari Forest pada malam tahun baru kemarin.

Meski demikian seperti dilansir Daily Mirror, kubu Setan Merah siap menggoda Brereton dengan nilai transfer mencapai digit tujuh alias jutaan.

Forest memang dikenal memiliki reputasi apik dalam menghasilkan talenta-talenta baru dari akademi mereka, dan Brereton menjadi nama teranyar yang mencuri perhatian.