MU Berdebar Nanti Kondisi Di Maria

MU Berdebar Nanti Kondisi Di Maria
Angel di Maria (c) AFP
Bola.net - Manchester United disebut masih berdebar menanti kondisi terakhir Angel di Maria, jelang duel Premier League akhir pekan ini melawan Swansea, menurut laporan yang diturunkan oleh Goal International.

Pemain Argentina itu mendapat cedera tulang panggul kala ia berlatih bersama timnya di Carrington. Di Maria sebelumya sudah pernah absen tiga laga akibat mengalami cedera yang sama di periode Natal lalu.

Sang winger sempat tampil apik di awal musim ini, dengan mencetak tiga gol dan empat assist di enam laga awal. Namun ia tengah mengalami penurunan usai hanya mencetak satu gol di 16 pertandingan terakhir.

Cedera yang dialami oleh Di Maria bakal menambah duka MU, yang sebelumnya sudah ditinggal oleh Phil Jones, Michael Carrick, dan Robin Van Persie, yang juga harus menerima perawatan. [initial]

 (gl/rer)