Moyes Tuding MU Salah Pahami Posisi McNair

Moyes Tuding MU Salah Pahami Posisi McNair
Paddy McNair (c) Getty
- David Moyes, yang kini menangani , menuding mantan timnya, Manchester United, salah memahami posisi terbaik pemain muda, Paddy McNair.


McNair mencetak dua gol pertamanya dalam debut profesional bersama Sunderland semalam, ketika timnya menang atas QPR dan memastikan diri maju ke babak IV Piala Liga.


Moyes lantas mengatakan pada BT Sport usai pertandingan berakhir: "Ada beberapa miskonsepsi mengenai posisinya. Ia adalah seorang gelandang serang, ia memulai karirnya ketika masih lebih muda di posisi nomor 10."


"Ia adalah seseorang yang bisa bermain sebagai gelandang serang. Kami sudah melihatnya di sesi latihan, ia adalah seorang finisher yang bagus."


"Saya percaya bahwa ia memiliki pergerakan yang lebih bagus di atas lapangan ketika membantu tim menyerang dan malam ini ia menunjukkan aksi yang bagus. Saya berharap ia akan menjadi pembelian yang bagus untuk kami, namun ia masih membutuhkan waktu untuk berkembang." [initial]



 (bts/rer)