Moyes Tegaskan Tak Terganggu Kehadiran Fergie di Tribun

Moyes Tegaskan Tak Terganggu Kehadiran Fergie di Tribun
David Moyes (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester United, David Moyes menegaskan bahwa kehadiran mantan pelatih United, Sir Alex Ferguson di tribun tak menjadikan masalah baginya.

Sebelumnya, banyak kalangan yang menyebut bahwa Moyes tak bisa leluasa menjalankan taktik dan strateginya di pinggir lapangan karena kehadiran Fergie di tribun.

Namun rumor tersebut dengan tegas dibantah oleh Moyes. "Orang-orang yang mengatakan bahwa kehadirannya menyebabkan masalah, adalah karena mereka tidak tahu tentang cara kerjanya," ujarnya.

Ditambahkan Moyes, dirinya justru merasa mendapat dukungan dari pendahulunya itu, alih-alih justru merasa tertekan.

"Sir Alex fantastis dan sangat mendukung. Dia ada hanya untuk membantu saya. Jelas ada banyak orang yang berusaha memutarbalikkan kata-kata dengan membuatnya seolah-olah ada beberapa masalah," paparnya.

"Saya tak punya masalah sama sekali dengan kehadiran Sir Alex di pertandingan," tandasnya.[initial]

 (gl/dzi)