Moyes Tawar Barkley 20 Juta Pounds

Moyes Tawar Barkley 20 Juta Pounds
Ross Barkley bakal ditawar United senilai 20 juta poundsterling. (c) AFP
Bola.net - Bos Manchester United, David Moyes, dikabarkan siap menggelontorkan dana tak kurang dari 20 juta poundsterling untuk mendatangkan Ross Barkley dari Everton ke MU, menurut laporan yang dirilis oleh Daily Star.

Gosip mengenai ketertarikan Moyes terhadap Barkley sudah mulai menyeruak semenjak musim panas lalu. Namun demikian, langkah pelatih United itu untuk mendapatkan Barkley tak akan mudah, sebab Jose Mourinho juga dikabarkan tertarik meminangnya.

Moyes sendiri sudah hafal luar dalam kemampuan serta potensi besar yang dimiliki oleh Barkley. Pasarnya, pria asal Skotlandia itu sudah sempat bekerja sama dengan Barkley saat masih menjabat sebagai pelatih Everton.

Barkley tampil begitu menawan di klub, sehingga pelatih Roy Hodgson memutuskan untuk memanggilnya masuk ke jajaran skuat tim nasional Inggris saat menghadapi Moldova.

Meski mendapat tawaran dari dua klub besar Premier League, Barkley disebut akan lebih memilih Moyes karena ia akan bisa bereuni dengan mantan bosnya di United. [initial]


 (dai/rer)