Moyes: Saya Sudah Lakukan Instruksi Fergie

Moyes: Saya Sudah Lakukan Instruksi Fergie
David Moyes (c) AFP
Bola.net - Mantan Manajer Manchester United, David Moyes buka suara terkait pemecatan yang diterimanya menjelang akhir musim lalu. Menurut pria asal Skotlandia ini, sebenarnya ia sedang berusaha mewujudkan perubahan dalam tim sesuai instruksi manajer sebelumnya, Alex Ferguson.

Pria asal Skotlandia ini juga menyesalkan minimnya kesempatan yang diberikan kepadanya untuk menangani tim. Moyes menegaskan bahwa perubahan yang dijalani United tidak akan bisa selesai hanya dalam hitungan bulan.

"Saat saya mengambil alih posisinya, Fergie memberi saya saran mengenai beberapa perubahan yang harus dilakukan. Saya menerima saran tersebut dan menyampaikannya ke jajaran direksi, lalu mengimplementasikan perubahan yang dibutuhkan serta memodernisasi beberapa aspek," ungkap Moyes seperti dilansir Sunday Times.

"Saya juga sadar bahwa perubahan ini harus direncanakan sebaik mungkin. Mustahil segalanya bisa selesai hanya dalam hitungan pekan atau bulan."

United tampil buruk sebagai juara bertahan musim ini dan hanya bertengger di urutan ketujuh musim lalu. Musim depan, MU telah menunjuk Louis Van Gaal sebagai nahkoda baru.[initial]

  (st/mri)