Moyes Punya Semua Kunci Sukses, Ujar Ferguson

Moyes Punya Semua Kunci Sukses, Ujar Ferguson
Moyes mendapatkan dukungan dari klub untuk meraih sukses. (c) AFP
Bola.net - Meski hingga saat ini David Moyes belum menujukkan perkembangan prestasi bersama Manchester United, Alex Ferguson tetap percaya pada sukesor yang ia tunjuk sendiri itu.

Menurutnya, Moyes memiliki segala kunci yang dibutuhkan oleh seorang manajer untuk sukses.

"Dia memiliki dukungan yang luar biasa dari klub. Ini adalah klub sepakbola yang hebat," ujar Ferguson pada MUTV.

"Tidak mudah untuk memenangkan sebuah piala di liga ini karena ada enam tim yang berpeluang menjadi juara. Namun ingat, semua klub membutuhkan keberuntungan. Saya harap kami mempunyai itu," pungkasnya.

Tugas David Moyes untuk membawa MU berprestasi di Liga Inggris musim ini makin berat. Pasalnya, mereka hanya bermain imbang 1-1 saat melawan Southampton beberapa jam lalu, membuat jarah poin dengan Arsenal makin lebar.  [initial]

 (mutv/rer)