Moyes Percaya Januzaj Bakal Sehebat Rooney

Moyes Percaya Januzaj Bakal Sehebat Rooney
Adnan Januzaj. (c) AFP
Bola.net - Mantan manajer Manchester United David Moyes merasa yakin sepenuhnya bila pemain muda Adnan Januzaj bisa menjadi sehebat Wayne Rooney. Moyes rupanya tak pernah ragu dengan potensi yang dimiliki oleh Januzaj.

Pemain berusia 19 tahun itu sering diberi kesempatan tampil oleh Moyes saat masih menukangi Setan Merah di musim lalu. Namun keadaan kini mulai berubah saat kendali tim dipegang Louis Van Gaal. Januzaj mendapatkan porsi bermain minim dari manajer asal Belanda itu.

Meskipun begitu, Moyes tak akan terkejut bila Januzaj menjadi bintang besar di masa mendatang.

"Saat saya menjadi manajer, Adnan Januzaj adalah bakat muda terbaik di sana bersama Wayne Rooney. Anda bisa melihat dia akan menjadi apa nantinya. Saat kami punya Wayne di Everton, Anda bisa melihat potensinya," ucap Moyes kepada Manchester Evening News.

"Adnan Januzaj sudah mendapat semua di usia yang sama seperti Wayne. Dia salah satu talenta muda terbaik di Eropa dan dia akan menjadi salah satu pemain terbaik."[initial]

 (men/ada)