Moyes: Nilailah Mata dari Kualitas, Bukan Harga

Moyes: Nilailah Mata dari Kualitas, Bukan Harga
Juan Mata. (c) AFP
Bola.net - David Moyes meminta publik untuk tak menilai Juan Mata berdasarkan pada jumlah uang yang digunakan untuk mendatangkannya. Menurut Moyes, pemain asal Spanyol itu memiliki kualitas yang luar biasa.

Mata didatangkan dari Chelsea di bulan Januari lalu dengan nilai transfer yang memecahkan rekor termahal klub. Namun hingga saat ini ia belum mencetak gol perdananya untuk United. Moyes pun dituding tak mampu menggunakan pemain pemenang Piala Dunia 2010 itu dengan benar.

"Saya pikir anda tak seharusnya terlalu banyak melihat pada uang yang kami gunakan untuk mentransfer dirinya. Anda harus melihat pada kualitas yang ia miliki. Ada banyak permainan harga yang terjadi di bursa transfer, namun memang begitulah keadaannya sekarang," tutur Moyes menurut laporan ESPN FC.

Manchester United akan menjamu Manchester City di Old Trafford tengah pekan ini. [initial]

 (espn/rer)