Moyes Didepak, Gadis Ini Kena Getahnya

Moyes Didepak, Gadis Ini Kena Getahnya
Sarah Moyes, kena getah kinerja buruk David Moyes. (c) Twitter
Bola.net - Keputusan Manchester United memberhentikan David Moyes membawa dampak buruk pada orang lain yang tak ada kaitannya dengan sepakbola. Dialah gadis Skotlandia bernama Sarah Moyes.

Memiliki nama belakang yang sama, Sarah sudah lama menjadi bulan-bulanan di media sosial sejak form United mulai menukik. Banyak fans yang salah mengira akun Twitternya (@moyesy) adalah milik David Moyes, atau menganggapnya putri sang manajer, dan menghujaninya dengan mention bernada umpatan.

Situasinya bertambah parah setelah David Moyes didepak dari Old Trafford, kemarin (23/4). Namun ia coba menanggapi semua ejekan dan makian dengan santai dan humoris, menganggap David Moyes adalah benar-benar ayahnya.


Sebetulnya ini bukan kali pertama, Sarah Moyes mengingatkan para pengguna Twitter bahwa ia tak ada kaitannya dengan David Moyes - kecuali fakta bahwa mereka berasal dari negara yang sama, dan meminta mereka berhenti mengganggunya.


Nasib sial karena kesamaan nama ataukah bisa jadi berkah dari popularitas yang salah? (twt/row)