Moyes: Ada Yang Menghasut Januzaj Agar Pindah Klub

Moyes: Ada Yang Menghasut Januzaj Agar Pindah Klub
Adnan Januzaj. (c) AFP
Bola.net - Sejak tampil meyakinkan dalam tur pramusim, Adnan Januzaj telah menjadi wonderkid idola baru di kubu Manchester United. Pemain berusia 18 tahun tersebut sejauh ini telah empat kali dipercaya turun dalam pertandingan resmi United.

Manajer David Moyes mengaku senang dengan penampilan pemain Belgia tersebut dan ingin memberinya lebih banyak kesempatan bermain. Namun Moyes juga menyayangkan adanya orang dekat Januzaj yang tidak menginginkan sang winger muda bertahan di Old Trafford.

"Adnan ingin bertahan, namun ia saat ini tengah dipengaruhi oleh beberapa orang di sekitarnya untuk pindah," ungkap pria asal Skotlandia ini.

"Kami menaruh harapan besar kepadanya. Ia adalah pemain Manchester United dan saya yakin ia akan bertahan. Klub ini adalah tempat terbaik yang memproduksi dan memberi kesempatan pemain muda untuk berkembang."

Secara tersirat, Moyes juga mengungkapkan rencana jangka panjangnya untuk memberikan posisi inti di sayap kiri kepada pemain berdarah Kosovo tersebut.

"Adalah bagian dari pekerjaan saya untuk mempromosikan pemain muda dan Adnan telah mendapatkan kesempatannya. Tahap selanjutnya adalah menjadikannya pemain reguler dalam tim." [initial]

Baca Juga:

Moyes Optimis Usir Pergi Peminat Januzaj

Januzaj Bidik Tim Utama Manchester United

Juventus Siapkan Plot Untuk Curi Januzaj Dari United

Fabio: Januzaj Masa Depan MU

Tampil Menawan, Moyes Pertimbangkan Januzaj Sebagai Starter  (gi/mri)