Mourinho Yakin Juan Mata Sukses di United

Mourinho Yakin Juan Mata Sukses di United
Mata bakal sukses di United? (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho terang-terangan mengatakan bahwa ia yakin Juan Mata akan sukses bersama Manchester United. Mourinho mengatakan bahwa Mata adalah pemain fantastis dan United dianggapnya sudah tahu cara memanfaatkan talenta Mata.

Mourinho telah mengungkapkan bahwa transfer Mata ke United tinggal menunggu waktu saja. Semua pihak yang terlibat sudah mencapai kesepakatan dan Mata hanya perlu lolos tes medis untuk menjadi pemain Setan Merah.

"Juan adalah pemain fantastis dan meski sudah lama tak bermain bagi kami, dia masih pemain hebat. Jika United bersedia memecahkan rekor transfer mereka, itu karena United tahu benar kualitas pemain yang mereka beli," terang Mourinho.

Mourinho berharap Mata bisa segera menjadi pemain penting bagi United. Namun jika kelak bertemu lagi di lapangan, Mou menegaskan bahwa Chelsea akan tetap berusaha mengalahkan United dan Mata.

"United merasa yakin Juan akan menjadi bagian penting mereka. Kami berharap semua berjalan baik bagi mereka. Kami sama sekali tidak takut. Kami sudah tahu bahwa Juan akan sukses. kalau nanti bertemu lagi, kami akan mencoba untuk mengalahkannya dan saya yakin Juan pun ingin mengalahkan kami." [initial]

 (bts/hsw)