Mourinho Umbar Pujian dan Harapan untuk Fans MU

Mourinho Umbar Pujian dan Harapan untuk Fans MU
Jose Mourinho (c) MUFC
- Jose Mourinho akan memulai mengukir namanya dalam lembaran sejarah Manchester United. Kiprah manajer yang berasal Portugal pada musim 2016/17 sudah sangat ditunggu-tunggu oleh para fans Manchester United.


Fans Setan Merah banyak berharap pada Mourinho. Ia diyakini bisa kembali menghadirkan kejayaan klub yang hilang sejak mundurnya Sir Alex Ferguson dari kursi pelatih.


Mourinho sadar bahwa fans punya harapan yang besar kepadanya. Namun, ia juga memiliki harapan yang besar pada fans. Mourinho berharap ia bisa berjalan berdampingan dan mendapatkan dukungan penuh dari publik Old Trafford.


"Saya mengerti bahwa mereka berharap banyak dari saya tapi saya juga berharap banyak dari mereka. Kami tidak akan punya kesempatan untuk senang jika kita tidak bersama-sama dan saya pikir semangat [yang mereka miliki] untuk klub ini benar-benar menakjubkan," ujar Mourinho.


"Ketika saya tiba, saya mengenakan jersey [Manchester United] dengan segera saya sadar bahwa saya bangga bisa mewakili klub ini. saya akan melakukan yang terbaik untuk menjadi bahagia dan membuat orang bahagia," tegasnya. [initial]


 (add/asa)