Mourinho Tolak Komentari Penalti Soton

Mourinho Tolak Komentari Penalti Soton
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho menolak berkomentar terkait insiden penalti yang terjadi kala Chelsea menjamu Southampton di Stamford Bridge, Minggu (15/03).

Seperti yang diketahui, laga itu berakhir imbang dengan skor 1-1. Diego Costa membuat Chelsea unggul lebih dahulu. Akan tetapi, Soton bisa menyamakan kedudukan via penalti yang dicetak Dusan Tadic.

Penalti itu diberikan wasit Mike Dean setelah Nemanja Matic dianggap melanggar Sadio Mane di kotak terlarang. Pemberian hukuman penalti itu menciptakan perdebatan karena ada yang menganggap tekel Matic itu sebenarnya bersih. Ketika ditanya tentang insiden tersebut, Mourinho menolak untuk berkomentar panjang lebar.

"Opini saya tak penting. Bagi Chelsea, hal itu akan mustahil. Mustahil untuk diberikan dan itulah pandangan saya," ujarnya singkat pada BBC Sport. [initial]

 (bbc/dim)