Mourinho Tak Sertakan Eva Carneiro di Laga Kontra City

Mourinho Tak Sertakan Eva Carneiro di Laga Kontra City
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Jose Mourinho mengumumkan bahwa tim medis Chelsea, dokter Eva Carneiro dan physio Jon Fearn, tak akan ikut mendimpingi timnya kala berlaga kontra Manchester City akhir pekan ini.

Hubungan Mourinho dan tim medisnya memang tengah mengalami keretakan. Sebab manajer asal Portugal itu mengkritik aksi keduanya yang masuk ke lapangan untuk merawat Eden Hazard di laga kontra Swansea City akhir pekan kemarin.

Kritikan itu membuat Carneiro banjur dukungan dan Mourinho panen kecaman. Sang dokter sendiri merespon dukungan itu dengan ucapan terima kasih via Twitter. Aksi itu sepertinya justru membuat The Happy One tak bahagia. Ia pun memutuskan tak membawa duo medis tersebut ke laga kontra Man City di Ettihad Stadium hari Minggu mendatang. Keduanya akan digantikan oleh tim medis lain.

"Saya ingin mengatakan saya memiliki tim medis yang fantastis yang dipimpin oleh Dr Paco Biosca, dan lebih dari selusin pekerja medis profesional, (dan saya) memiliki hubungan yang sangat baik dengan mereka dan, seperti yang sering mereka katakan pada saya, mereka tak pernah mendapat pujian yang layak dalam beberapa tahun terakhir," tutur Mourinho seperti dilansir Sports Mole.

"Jon Fears dan Dr Carneiro tak akan duduk di bangku cadangan pada hari Minggu besok. Namun itu tak berarti mereka tak bisa kembali ke tim ini di masa depan," imbuhnya. [initial]

 (sm/dim)