
Bola.net - - Jose Mourinho menyatakan akan kembali memberikan kesempatan bermain untuk Zlatan Ibrahimovic pada akhir pekan ini ketika Manchester United menghadapi West Brom.
Pemain asal Swedia tersebut sedang dalam performa impresif bersama MU akhir-akhir ini. Dari sembilan pertandingan yang dijalani, Ibrahimovic mampu mengumpulkan delapan gol atas namanya. Dalam pertandingan menghadapi Crystal Palace kemarin, ia menjadi penentu dalam kemenangan 1-2.
Di usianya yang sudah 35 tahun, Ibrahimovic dinilai masih bisa memberikan terbaik untuk timnya. Dan, Mourinho pun tak segan memberikan pujian pada pemainnya tersebut.
"Ia bermain fenomenal dan akan bermain lagi. Ia panutan sempurna dalam segala sisi, dia sangat profesional. Meskipun hari ini kehidupan pemain sepakbola sulit, ia menyimpan sendiri urusan keluarganya," kata Mourinho seperti dilansir laman resmi klub.
"Ia contoh bagus dalam segala hal. Ketika Anda memilikinya dan [Michael] Carrick pada usia 35 tahun, saya kira tak ada contoh pemain lebih baik daripada mereka," jelasnya.
Saat ini, MU berada di peringkat enam klasemen Premier League setelah menang dua kali berturut-turut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Desember 2016 22:14
-
Liga Inggris 15 Desember 2016 20:40
-
Liga Inggris 15 Desember 2016 19:02
-
Liga Inggris 15 Desember 2016 16:29
-
Liga Inggris 15 Desember 2016 14:51
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...