Mourinho: Siapa Bilang Chelsea Kandidat Juara?

Mourinho: Siapa Bilang Chelsea Kandidat Juara?
Jose Mourinho pilih tempatkan Chelsea sebagai kuda hitam. (c) AFP
Bola.net - Chelsea kembali tumbang di Premier League akhir pekan kemarin saat melawat ke kandang Stoke City. Dan Jose Mourinho mulai tak yakin skuatnya bisa bersaing di jalur juara.

Sempat unggul lebih dulu melalui Andre Schurrle, The Blues tampaknya bakal melenggang dengan kemenangan mudah di Britannia Stadium. Namun tuan rumah pantang menyerah dan akhirnya mampu mengejutkan skuat Mourinho.

Kekalahan 2-3 itu membuat Chelsea kini tertinggal lima poin dari Arsenal di puncak klasemen. Dan Mourinho kini memberi sinyal tak yakin mereka mampu mengejar The Gunners dan lebih memilih menjadikan timnya kuda hitam.

"Siapa yang mengatakan pada Anda kami adalah kandidat utama menjuarai liga? Saya tak merasa seperti itu. Saya pikir kami cuma satu dari enam tim yang berpotensi jadi kandidat juara," ujar pria yang menjuluki dirinya The Special One itu. [initial]

  (exp/row)