Mourinho Sebut Tottenham Tak Layak Terbantai

Mourinho Sebut Tottenham Tak Layak Terbantai
Jose Mourinho (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho memberikan pendapat terkait kemenangan telak 3-0 yang diraih timnya atas Tottenham Hotspur dalam laga Derby London di Stamford Bridge semalam (03/12). Meski senang tampil dominan, namun pria asal Portugal ini mengakui bahwa hasil tersebut terlalu kejam untuk kubu Spurs.

"Kami menghadapi tim yang sangat bagus. Spurs memulai laga lebih baik dari kami, dan seharusnya bisa unggul terlebih dahulu. Namun setelah mencetak gol pertama, kami mampu tampil lebih stabil dan percaya diri," ungkap Mourinho seperti dilansir BBC.

"Kami mampu mengontrol pertandingan, saya senang dengan poin, performa, dan juga semangat para pemain. Hasil telak ini tak layak didapatkan oleh Tottenham, memang."

Ketiga gol The Blues dalam laga tersebut dicetak oleh Eden Hazard, Didier Drogba, dan Loic Remy. Hasil ini semakin mengokohkan posisi Chelsea di puncak klasemen dengan 36 angka, sementara Spurs masih tertahan di posisi sepuluh dengan 20 poin.[initial]

 (bbc/mri)