
Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho menegaskan dirinya sama sekali tidak kritis dengan permainan anak-anak asuhnya saat melawan West Ham, Jumat dini hari WIB.
MU bertanding ke markas The Hammers di London Stadium di matchday 37 Premier League. Meski unggul dalam penguasaan bola akan tetapi pada akhirnya Setan Merah gagal mencetak gol dan mengakhiri pertandingan dengan skor 0-0.
Hasil itu membuat MU memastikan diri mengunci posisi mereka di tempat kedua klasemen EPL. Mereka tak akan bisa disalip oleh Tottenham yang ada di posisi ketiga.
Usai pertandingan, Mourinho mengaku dirinya cukup senang dengan penampilan timnya. Meskipun awalnya ia mengharapkan timnya untuk bisa memetik tiga poin.
"Saya tidak kritis terhadap performa tim sama sekali. Melawan Brighton, pada paruh waktu saya mengatakan kepada para pemain bahwa mereka akan kalah dan malam ini pada babak pertama saya mengatakan kami akan menang. Saya salah tetapi kami positif dalam permainan," ujarnya pada BBC Sport.
"Di menit ke-80 kami tahu bahwa satu poin sudah cukup sehingga kami mulai berpikir tentang itu dan kami membiarkan pertandingan berjalan," bebernya.
"Sekarang kami memiliki tujuan untuk menyelesaikan musim ini dengan lebih dari 80 poin," tegas Mourinho.
MU akan menutup perjalanan mereka di musim ini dengan bertanding melawan Watford. Pertandingan itu akan digelar di Old Trafford pada tanggal 13 Mei mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 10 Mei 2018 22:56
-
Liga Italia 10 Mei 2018 17:52
-
Liga Inggris 10 Mei 2018 16:30
-
Liga Inggris 10 Mei 2018 16:00
Gara-gara Sanchez dan Lukaku, MU Tak Bisa Dapatkan Griezmann
-
Liga Inggris 10 Mei 2018 14:30
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...